Salah satu kebutuhan pokok yang tidak bisa dilewati oleh setiap makhluk hidup adalah air. Tidak hanya manusia, makhluk hidup seperti hewan, tumbuhan, dan yang lainnya pun membutuhkan air. Namun seiring berjalannya waktu air bersih sulit ditemukan karena adanya beberapa penyebab seperti air yang tercemar oleh limbah, area resapan yang sedikit, dan lain sebagainya. Padahal air bersih sendiri sangat penting karena mengandung berbagai manfaat.
Manfaat Penggunaan Air Bersih
- Dapat mengatasi masalah kesehatan yang umum terjadi
- Air bersih membawa nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh
- Penggunaan air bersih dapat mencegah berbagai macam penyakit, seperti diare, kolera, dan sebagainya
- Mencuci tangan menggunakan air bersih dan sabun dapat mencegah penyebaran virus
- Air bersih dapat diminum sehingga bisa mencegah terjadinya dehidrasi dan meningkatkan produktivitas masyarakat untuk meningkatkan hidup menjadi lebih sehat.
Setelah mengetahui berbagai macam manfaat penggunaan air bersih, kami juga akan menjelaskan kerugian penggunaan air yang tidak bersih.
Kerugian Penggunaan Air yang Tidak Bersih
1. Tingginya Penyebaran Penyakit
Penggunaan air yang tidak bersih atau kotor tentu akan mengancam dunia kesehatan. Beragam penyakit seperti diare, kolera, disentri, polio, hingga hepatitis A siap mengancam kesehatan tubuh.
Baca juga: Rekomendasi Produk Talang Fiberglass
2. Kekurangan Nutrisi
Tubuh manusia pada umumnya memerlukan asupan air bersih yang cukup, guna memenuhi kebutuhan nutrisi. Namun apabila air bersih berkurang tentunya kebutuhan nutrisi akan terganggu, sehingga menyebabkan aktivitas dan kesehatan tidak akan berjalan dengan seharusnya.
3. Rendahnya Kualitas Hidup
Kurangnya air bersih tentu membuat kualitas hidup menjadi lebih rendah. Angka kematian menjadi tinggi karena banyaknya penyebaran penyakit dan nutrisi yang tidak terpenuhi. Oleh karena itu, usahakan untuk mendapat asupan air bersih yang cukup untuk sehari-hari.
Anda bisa menggunakan New BIO Panel Tank milik Gaja Fiber Glass sebagai solusi air agar tetap bersih. New BIO Panel Tank merupakan tangki penyimpanan air inovatif yang dapat menjaga air agar tetap higienis dan bersih. Diproduksi dengan teknologi canggih SMC System dengan cetakan hot press membuat tangki ini menjadi tahan lama dan berumur panjang. Adanya kualitas dan kinerja yang tinggi membuat kepuasan pelanggan menjadi meningkat. Tak hanya itu, New BIO Panel Tank pun memiliki keuntungan lain, yakni:
- Dirancang dan dikembangkan oleh Insinyur Profesional untuk hasil yang berkualitas tinggi dengan biaya yang tetap optimal.
- Higienis dan aman untuk 6 kali tekanan air dan telah bersertifikasi PSB Singapura.
- Tampilan yang luar biasa.
- Memiliki IP Stabilitas Struktur terbaik.
- Tersedia hingga vol. 5000 m3.
- Bahan tahan terhadap korosi dengan permukaan yang mengkilap.
Pastikan air yang digunakan dan dikonsumsi bersih, dan lindungi air Anda menggunakan New BIO Panel Tank milik Gaja Fiber Glass untuk hasil yang memuaskan.